Cristiano Ronaldo Hattrick, Laga Portugal Vs Spanyol Berakhir Seri


Laga big match Grup B Piala Dunia 2018 antara Portugal vs Spanyolberakhir imbang 3-3. Berikut data dan faktanya.

Portugal menghadapi Spanyol di Fisht Olympic Stadium, Sochi, Sabtu (16/6/2018) dini hari WIB. Enam gol tercipta di laga itu, di mana kedua tim saling kejar-kejaran skor.

Di babak pertama, Portugal sempat memimpin 2-1. Cristiano Ronaldomencetak dua gol, sementara Diego Costasatu gol. Di babak kedua, gantian Spanyol unggul.

Diego Costa mencetak gol keduanya, ditambah gol Nacho yang membawa Spanyol berbalik memimpin menjadi 3-2. Tapi Ronaldo kemudian mencetak hat-trick, sehingga laga berakhir 3-3.


Laga itu memunculkan banyak statistik menarik. Berikut data yang disarikan dari Opta.

- Ada enam gol tercipta di laga Portugal vs Spanyol kali ini. Torehan itu lebih banyak dari empat pertemuan sebelumnya di turnamen utama (4 gol)

- Diego Costa mencetak delapan gol dari delapan pertandingan terakhirnya untuk Spanyol.

- Dua gol yang dicetak Diego Costa ke gawang Portugal berasal dari dua shot on goal pertamanya.

- Brace itu menjadi yang kedua ditorehkan Diego Costa untuk Spanyol, yang pertama terjadi di laga melawan Liechstein pada 2016.

- Ini juga menjadi brace pertama Diego Costa untk klub dan timnas sejak terakhir melakukannya di Chelsea ketika menang 4-2 atas Southampton pada April 2017.


- Diego Costa yang berdarah Brasil, adalah pemain kedua non-Spanyol yang mencetak gol untuk Tim Matador di Piala Dunia. Yang pertama adalah Roberto Lopez Ufarte ketika melawan Honduras di Piala Dunia 1982.

- Nacho mencetak gol pertamanya untuk Spanyol dalam caps ke-18. Gol Nacho juga menjadi gol pertama Spanyol dari luar kotak penalti di Piala Dunia sejak David Villa melakukannya ke gawang Chile pada 2010.

- Spanyol selalu mencetak gol di 21 pertandingannya. Mereka juga tidak terkalahkan selama itu.

- Spanyol hanya sekali melakukan clean sheet dalam enam pertandingan terakhirnya.

- Sergio Ramos dan Andres Iniesta melakoni Piala Dunia keempatnya, menyamai torehan Xavi Hernandez, Iker Casillas, dan Andoni Zubizareta.


Susunan pemain kedua tim:

Portugal (4-3-3): 1-Rui Patricio; 21-Cedric Soares, 3-Pepe, 6-Jose Fonte, 5-Raphael Guerreiro; 14-William Carvalho, 8-Joao Moutinho, 16-Bruno Fernandes (10-Joao Mario 68'); 11-Bernardo Silva (20-Ricardo Quaresma 69'), 17-Goncalo Guedes (9-Andre Silva 80'), 7-Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Fernando Santos

Spanyol (4-2-3-1): 1-David de Gea; 4-Nacho, 15-Sergio Ramos, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba; 5-Sergio Busquets, 8-Koke; 21-David Silva (11-Lucas Vazquez 86'), 22-Isco, 6-Andres Iniesta (10-Thiago Alcantara 70'); 19-Diego Costa (17-Iago Aspas 77').

Pelatih: Fernando Hierro

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Cristiano Ronaldo Hattrick, Laga Portugal Vs Spanyol Berakhir Seri"

  1. DAPATKAN BONUS NEW MEMBER 10% DAN CASHBACK UP TO 5% - 10%

    DAFTARKAN SEGERA AKUN BERSAMA B O L A V I T A .SITE

    - SABUNG AYAM ( S128 , SV388 , KUNGFUCHICKEN )
    - SPORTSBOOK ( SBOBET , MAXBET , 368BET )
    - BOLA TANGKAS ( TANGKASNET , TANGKAS1 , TANGKAS88 )
    - TOGEL ONLINE ( KLIK4D & ISINLIVE )
    - GAME VIRTUAL
    - POKER ONLINE
    - CASINO ONLINE ( SEXY BACCARAT SV388 , WM555 , GD88 , CBO )

    INFO Kontak Kami (24 jam Online): BBM: B O L A V I T A
    WA: +62 8 1 2-2 2 2 2-9 9 5
    Line : cs_b o l a v i t a

    ReplyDelete