Makna Dan Popularitas Poster Resmi Piala Dunia 2018


Diresmikan pada Selasa (28/11) lalu, poster resmi untuk Piala Dunia Rusia 2018 terbukti sangat populer di kalangan rakyat. Ramai-ramai masyarakat mengunggah dan mengomentari poster tersebut.

Poster tersebut didedikasikan khusus untuk mengenang jasa kiper kenamaan Rusia era Soviet bernama Lev Yashin.

Lev Yashin dianggap sebagai salah satu 'palang pintu terkuat' dan kiper terakhir Rusia yang memenangkan penghargaan Ballon d'Or.

Posternya yang dirancang oleh Igor Gurovich ini memiliki fitur teknik desain sekolah tua dan bertujuan untuk menjelaskan warisan sepakbola Rusia.

FIFA merilis poster resmi hajatan sepakbola terbesar di dunia itu. Poster itu bergaya retro yang unik.

Poster tersebut dibuat dengan gaya retro, sehingga punya kesan jadul yang kuat. Termasuk juga dalam pemilihan warna dan desain.

Yashin tampil di poster itu dengan pakaian khasnya, kaus dan celana berwarna hitap plus topi. Dia digambarkan tengah menggapai sebuah bola, yang juga bergaya retro. Bola itu juga terbagi dua bagian, di mana salah satunya menggambarkan daratan Russia jika dilihat dari angkasa.

Piala Dunia 2018 akan dilangsungkan di Rusia 14 Juni sampai 15 Juli mendatang.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Makna Dan Popularitas Poster Resmi Piala Dunia 2018"

Post a Comment